Cantik dalam balutan kebaya, Maudy Ayunda rayakan kelulusan dari Stanford University

 

Cantik dalam balutan kebaya, Maudy Ayunda rayakan kelulusan dari Stanford University

Siapa tak kenal Maudy Ayunda? Aktris dengan sejuta talenta di bidang akting hingga tarik suara itu ternyata juga cemerlang dalam dunia akademis. Maudy diketahui baru saja merayakan kelulusannya dari Stanford University. Maudy membagikan momen kebahagiaan kelulusannya di akun Instagram pribadinya @maudyayunda

Artis yang lahir di Jakarta pada tahun1994 itu juga nampak anggun dan cantik dengan mengenakan kebaya merahnya saat merayakan kelulusannya.

Saat melanjutkan studinya di Stanford University, Maudy Ayunda mengambil 2 jurusan. Ia mengambil Joint Degree Program (JDP) yang mana merupakan kombinasi dua gelar pasca sarjana yang dapat diambil mahasiswa secara bersamaan. Maudy memilih jurusan administrasi bisnis dan juga pendidikan.

Menurut laman resmi Stanford University, jurusan administrasi bisnis dan pendidikan akan mengenalkan mahasiswa kepada fitur bisnis pendidikan dan memahami mengapa bisnis pendidikan berbeda dari bentuk, isi, dan misinya.

Program MA/MBA ini merupakan program dua tahun yang mengintegrasikan gelar MA fleksibel dalam pendidikan dengan gelar MBA yang komprehensif.

Dalam akun Instagramnya, Maudy memposting foto-fotonya mengenakan kebaya merah dan kain juga dengan mengenakan toga kebanggaan. Terlihat cantik dan anggun, Maudy berfoto sendirian dan juga bersama adik dan kedua orang tuanya.

Dalam unggahannya, Maudy juga bercerita tentang dua tahun yang telah berlalu dengan penuh pengalaman dan kebahagiaan. Banyak tantangan yang dia hadapi yang memberikan warna dalam hidupnya.

Unggahan Instagram Maudy Ayunda
Unggahan Instagram Maudy Ayunda

“Sejak Maret tahun lalu, perkuliahan di Stanford berubah. Setiap hari mengikuti kelas melalui Zoom dan juga mengenakan masker dalam interaksi setiap harinya. Tapi di satu sisi, rasa keberadaan saya ditingkatkan. Saya didorong untuk melepaskan kendali, refleksi, dan prioritas. Saya harus memutuskan dengan cepat dan tanpa ada penyesalan tentang apa yang benar-benar penting bagi saya,” tutur pemain film Perahu Kertas ini di akun Instagramnya.

Pada postingan lainnya, Maudy mengaku bersyukur dalam setiap bagian hidupnya. Dirinya bahagia bisa menjadi bagian dari Stanford University. Tak lupa dia pun menuliskan namanya lengkap dengan gelarnya “Ayunda Faza Maudya BA, MA, MBA” tulis Maudy.

“Saya berharap bisa membayarnya ke depan. Terima kasih untuk kalian yang mencintai dan mendukung saya tanpa syarat. Terima kasih. Terima kasih,” kata Maudy.

Sumber : https://www.hops.id/maudy-ayunda-lulus-dari-stanford-university-bangga-kenakan-kebaya/

LihatTutupKomentar